Cara menjual Mobil Bekas yang Cepat dan Aman



Menjual mobil bekas memerlukan kesabaran dan komitmen yang tinggi, kalau Anda ingin mendapatkan harga yang sesuai dengan yang keinginan.

Untuk itu kami rangkum beberapa pengalaman dari para Makelar Penjual dan Pengalaman Sendiri.
1. Knowledge produk tentang Mobil yang Anda akan  jual harus 
     benar-benar Anda kuasai,  

     artinya jangan sampai Calon pembeli bertanya tentang Kondisi Mobil, Anda tidak bisa  
     menjawab.
2.Carilah Informasi Harga Pasar Mobil Bekas baik dari Online maupun Info-info dari teman atau   
   saudara Anda
3. Tentukan Harga Terendah, Maksudnya kalau Anda jadi Makelar , Anda tentukan batas profit yang 
     Anda inginkan atau setidak-tidaknya Anda tidak merugi.
4.Saat Anda menjual, Pastikan Mobil dalam Kondisi Prima artinya Mesin, Body cat dan Ban dan 
   lainya.
 5.Kumpulkan dan Copy semua Surat-surat pendukung kepemilikan mobil Anda, Baik itu STNK,

    BPKB , KTP dan Faktur Pembelian kalau perlu Nota Servis dari Bengkel.

6.Iklan kan mobil Anda, iklan dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti iklan dari mulut 
   kemulut, 
   kabarkan keteman-teman Anda, Sudara - saudara Anda, Buat juga iklan di Media Cetak seperti 
   Koran, Tabloid dan selebaran-selebaran.
7. Iklankan juga di Media Online.misalnya.. rajamobil.com, mobil123.com, Olx.com dan banyak lagi 
    situs gratis yang  menyediakan iklan penjualan mobil.

8. Hindarkan Informasi sepihak yang belakangan akan merugikan Anda ataupun Calon Pembeli 
   contoh..Bekas tabrakan, Teremdam banjir , BPKB palsu . Berikan Informasi yang Jelas dan 
   Jujur..toh rejeki tidak akan kemana.
 9. Jika telah Deal. mintalah down payment atau DP sebagai Tanda jadi kalau Pembeli tidak 
    membawa Uang Cash hal ini untuk Keamanan kedua belah pihak, bagi Penjual merasa aman 
   karena Mobilnya sudah terjual dan Bagi Pembeli merasa Aman karena sudah mendapatkan Mobil 
   sesuai dengan Keinginanya,


Semoga bermanfaat..salam sukses..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar